JEMBER – PW: Acara Apel Kehormatan dan Renungan Suci (AKRS) mengawali prosesi peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia (HUT Kemerdekaan RI) di Kabupaten Jember.
Hadir diantaranya Wakil Bupati Jember A Muqid Arif, Dandim 0824/Jember Letkol Inf La Ode Muhammad Nurdin, Kapolres Jember AKBP Aris Supriyono Bertindak sebagai Inspektur Upacara, Ketua Pengadilan Negeri Jember, Ketua Komisi Pemilihan Umum, Perwakilan Anggota DPRD Jember dan pejabat lainnya.
Kegiatan tersebut dilakukan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Patrang Jember, pada Senin 17/08/2020 Pukul 00.01 Wib.
Usai kegiatan tersebut, Komandan Kodim 0824/Jember Letkol Inf La Ode Muhammad Nurdin saat.kaminwawancarai menyayatakan, bahwa kegiatan ini merupakan penghormatan kita terhadap jasa-jasa para suhada bangsa, para pahlawan Kusuma bangsa yang telah mempertaruhkan jiwa raganya untuk mewujudkan kemerdekaan Indonesia.
Dan ini merupakan kewajiban kita untuk menghormati dan mengenang jasa-jasa perjuangannya, untuk kita jadikan dasar pengabdian kita saat sekarang ini dalam mengisi kemerdekaan. Ungkap Dandim 0824/Jember. (Siswandi)