Karumkit Lantamal X Hadiri Coffee Morning Forkompimda Papua Bersama Ketua Rw Se-Kota Jayapura

Jayapura, PW: Dalam rangka bersama-sama mengendalikan Covid-19 yang masih cukup tinggi di Kota Jayapura, Kepala RSAL dr. Soedibjo Sardadi Lantamal X Letkol Laut (K) Bambang Hartono, Sp. Rad., menghadiri kegiatan coffee morning yang diselenggarakan oleh Pemprov Papua, mengundang seluruh Ketua RW Se-Kota Jayapura. Bertempat di Ballroom Cenderawasih Swiss-Belhotel Jayapura, Kamis (06/08/20).

Coffee morning Forkopimda Provinsi Papua bersama seluruh Ketua RW Se-Kota Jayapura ini dipimpin oleh Wakil Gubernur Provinsi Papua Klemen Tinal, S.E., M.M., dengan tema kegiata, “Bekerja Bersama Mengendalikan Covid-19 Di Kota Jayapura”.

Dalam arahannya di depan seluruh tamu undangan, Wakil Gubernur Provinsi Papua Klemen Tinal, S.E., M.M., mengatakan bahwa dirinya mempunyai tanggung jawab moral untuk bersama-sama bekerja, bersatu bersama Bapak dan Ibu untuk pencegahan, penanganan dan penanggulangan Covid-19 di Papua khususnya Kota Jayapura.

Menurutnya pula hanya ada empat kampung dengan rasio penularan rendah, yakni Nafri, Enggros, Tobati dan Kayu Batu. Selebihnya kampung dan kelurahan selain 4 kampung tersebut dengan tingkat rasio positif tinggi.

Tampak hadir dalam acara tersebut diantaranya Wakapolda Papua Brigjen Pol Drs. Yakobus Marjuki, Staf Ahli Pangdam XVII/Cenderawasih Kolonel Kav H. Raja Gukguk, Kadisops Lanud Silas Papare Letkol Nav Endra P., Pjs. Sekda Provinsi Papua Muhamad Ridwan Rumasukun, Asisten II Bidang Perekonomian dan Kesra Sekda Provinsi Papua Muhammad Musa’ad.

Related posts