(Surabaya) PW : Dalam rangka Lomba Batalyon Unggul tingkat Brigif 2 Marinir, Batalyon Infanteri 5 Marinir menampilkan drill ketangkasan Senjata Bantuan Infanteri di Lapangan Apel Yonif 5 Marinir Ksatrian Marinir Suroto II Ujung Semampir, Surabaya. Selasa (04/08/2020).
Kegiatan Apel Gelar Satuan tersebut merupakan salah satu dari materi yang di lombakan oleh Brigif 2 Marinir untuk menyaring dan memilih dari tiga Batalyon untuk menjadi Batalyon Unggulan di tingkat Brigade Infanteri 2 Marinir, dalam Apel Gelar tersebut Yonif 5 Marinir menampilkan Drill ketangkasan kesenjataan Bantuan Infanteri yang meliputi Drill MO. 81, STTB, MO.60 TA, GPMG dan Drill simulasi pergeseran pasukan.
Komandan Batalyon Infanteri 5 Marinir Letkol Marinir Supriyadi, M.Tr.Hanla mengatakan, sebagai prajurit Infanteri hendaknya bisa menguasai dan mampu menggunakan kesenjataan yang ada di Satuan sesuai dengan tanggung jawabnya masing-masing guna menghadapi latihan maupun penugasan ke depannya.
“Permahir keterampilan dan profesi setiap prajurit, agar kita dapat melaksanakan setiap tugas yang diberikan oleh Satuan Atas,” pungkasnya.