Lembang, PW: “Kita semua bersyukur selama 57 tahun, Seskoau berhasil mencetak kader-kader pemimpin TNI Angkatan Udara yang handal, berkarakter dengan jiwa kesatria, militan, loyal dan profesional,” ujar Danseskoau Marsda TNI Samsul Rizal, S.I.P., M.Tr (Han)., saat Acara Syukuran Peringatan HUT Ke-57 Seskoau di Grha Widya Dirgantara, Seskoau, Lembang. Senin (03/08/2020). Menurutnya, keberhasilan mencetak pemimpin TNI Angkatan Udara sebagai bukti nyata sumbangsih Seskoau bagi bangsa dan negara melalui TNI dan TNI Angkatan Udara.
Sebagai ucapan syukur, tentunya ada upaya perbaikan dan evaluasi diri masing-masing personel Seskoau selama berdinas di lembaga pendidikan pengembangan umum tertinggi TNI Angkatan Udara telah memberikan yang terbaik sesuai bidang tugas masing-masing untuk kemajuan Seskoau. “Mari kita intropeksi diri dengan bekerja secara baik dan benar, dengan tidak membenarkan hal yang biasa, tetapi membiasakan hal yang benar,” ajaknya.
Dengan demikian, lanjutnya, mampu meningkatkan memotivasi, semangat pengabdian dan kebersamaan serta mempererat tali silaturahim sesama personel Seskoau, sehingga lembaga ini dapat menjadi ujung tombak keberhasilan pembinaan Sumber Daya Manusia yang mampu mengawaki organisasi secara profesional dan proporsional dalam rangka ikut mendukung TNI Angkatan Udara menjadi Angkatan udara yang disegani di kawasan.
Dalam acara yang dikemas secara sederhana, diikuti personel secara terbatas, berada di lokasi yang berbeda-beda guna menerapkan physical distancing dan juga daring ini, Danseskoau menyampaikan penghargaan setinggi-tingginya kepada seluruh civitas akademika Seskoau dan PIA Ardhya Garini CBS Seskoau yang telah bersungguh-sungguh memberikan yang terbaik sehingga Seskoau dapat melaksanakan tugas pokoknya secara maksimal guna mencetak SDM unggul menuju Indonesia maju. “Saya berharap kerja sama yang telah terjalin, senantiasa dapat dipelihara bahkan ditingkatkan terus sehingga kesiapan dan kinerja kita akan semakin meningkat pula untuk menghadapi tugas-tugas kedepan,” ujarnya.
Sebelumnya, dalam rangkaian HUT Ke-57 Seskoau yang jatuh pada 1 Agustus lalu, juga diadakan beberapa kegiatan dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan dan adaptasi kebiasaan baru antara lain bakti sosial donor darah dan pembagian sembako, lomba rumah sehat di lingkungan Seskoau, serta pertandingan olahraga intern Seskoau yang meliputi pertandingan panahan, bulutangkis, golf dan tennis dengan peserta terbatas dan menerapkan protokol kesehatan.