Penuh Haru, Prajurit Yon Angmor Lepas 5 Prajurit Yang Masuki Purna Tugas

Jakarta, PW: Batalyon Angkutan Bermotor 1 Marinir (Yon Angmor 1 Mar) melaksanakan acara tradisi untuk melepas 5 Prajurit terbaiknya Yaitu Peltu Mar Hari Sapto, Pelda Mar M. Erman, Pelda Mar Edi Patono, Pelda Mar Toni Hariyanto, serta Pelda Mar Wagimin yang memasuki masa Purna Tugas di Garase Yonangmor 1 Marinir Kesatrian Marinir Hartono Cilandak Jakarta Selatan, Kamis (18/06/2020).

Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Komandan Batalyon Angmor 1 Marinir Letkol Marinir Ade Darmansyah, M.Tr.Hanla., tersebut merupakan salah satu tradisi keluarga besar Yon Angmor 1 Marinir kepada Prajuritnya atas dedikasi, pengabdian, dan loyalitas yang telah diberikan selama dinas di Korps Marinir khususnya Batalyon Angmor 1 Marinir.

Danyon Angmor 1 Mar berpesan kepada Prajurit Ksatria Jalanan yang purna tugas agar selalu menjaga kesehatan, tetap menjaga tali silaturahmi dengan keluarga besar Yon Angmor 1 Marinir, selain itu juga agar selalu siap jika sewaktu-waktu, dinas atau Negara membutuhkan tenaganya.

Acara diakhiri dengan prosesi pelepasan senior terbaik Ksatria Jalanan Batalyon Angmor 1 Mar, “Selamat jalan senior, selamat berkarya dan selamat melanjutkan perjuangan untuk kepentingan Bangsa dan Negara serta Keluarga,” ungkap seluruh para prajurit Yon Angmor 1 Mar dengan penuh rasa haru.

Turut hadir dalam acara purna tugas Pasiops Yon Angmor 1 Mar Mayor Marini Abdul Rahman Shalih, Pasi Intel Yon Angmor 1 Mar Kapten Marinir Rochyadi, Danki B Yon Angmor 1 Mar Kapten Marinir Aris Budiawan dan seluruh Perwira, Bintara serta Tamtama Yon Angmor 1 Mar.

Related posts

Leave a Comment