Danpasmar 3 Hadiri Pembukaan Sustekdik Instruktur Dalam Rangka Kursus Tenaga Pendidik Dikmaba Dan Dikmata PK TNI AL Khusus Wilayah Papua

Sorong, PW: Komandan Pasmar 3 Brigjen TNI (Mar) Edi Juardi menghadiri pembukaan peserta Sustekdik Instruktur dalam rangka kursus tenaga pendidik Pendidikan Pertama Bintara (Dikmaba) dan Pendidikan Pertama Tamtama (Dikmata) PK TNI Angkatan Laut program khusus wilayah Papua tahun 2020 oleh Pangkoarmada III Laksda TNI Dadi Hartanto, M.Tr. Hanla., bertempat di Gedung Serba Guna (GSG) Koarmada III, Jl. Bubara No.01, Kel. Klaligi, Distrik Sorong Manoi, Kota Sorong, Papua Barat. Kamis (11/06/2020).

Dalam kesempatan tersebut Pangkoarmada III menyampaikan bahwa kursus tenaga pendidikan dasar militer dan kegiatan percobaan tahun 2020 yang akan diselenggarakan di Koarmada III sesuai dengan perintah lisan Kasal Laksamana TNI Yudo Margono, S.E.,M.M., yaitu tentang pelaksanaan pendidikan prajurit TNI Angkatan Laut Bintara dan Tamtama di Sorong dalam rangka pemenuhan kebutuhan personel, khususnya di jajaran Koarmada III seperti yang disampaikan saat entry briefing bahwa akan membuka pendidikan Bintara dan Tamtama khusus di wilayah Papua.
‘’Ini merupakan kehormatan bagi kita, bahwa kita diberi kepercayaan untuk melaksanakan pendidikan dasar kemiliteran dan ini juga merupakan tantangan sekaligus peluang bagi kita semua khususnya para peserta pendidik ini, selama dua minggu kedepan dimanfaatkan dengan baik gali setiap ilmu yang berikan instruktur, karena setelah kursus ini kalian akan mendapat sertifikat”, pungkasnya.

“Harus berbangga kalian telah diberi kepercayaan oleh para pimpinan kalian masing-masing, diharapkan kalian bisa mendidik para calon prajurit pengawal samudera yang baru pertama kali dalam sejarah TNI dan sejarah pendidikan TNI Angkatan Laut melaksanakan pendidikan pembentukan di luar Kodiklatal”, tambahnya.
Lebih lanjut dikatakan, tujuan dari proses ini adalah membekali para peserta dengan pengetahuan dan keterampilan teknis di bidang tenaga pendidik hingga mampu melaksanakannya sebagai staf tenaga pengasuh siswa di lembaga pendidikan nantinya.
Adapun jumlah peserta Sustekdik tersebut adalah 52 personel, terdiri dari Pasmar 3 30 personel, Koarmada III 12 personel, Lantamal XIV 3 personel, dan Yonmarhanlan XIV 7 personel.
Dalam kegiatan tersebut tetap menerapkan New Normal dengan mengutamakan protokol kesehatan yaitu mengecek suhu badan setiap personel yang akan masuk gedung, menggunakan masker, mencuci tangan sebelum masuk gedung, dan menjaga jarak antar personel (Physical distancing).
Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Kas Koarmada III, Danlantamal XIV, Danpuslat Opslat Kodiklatal, para Asisten Danpasmar 3, para Asisten Koarmada III, para Asisten Danlantamal XIV, dan Dansatud Koarmada III.

Related posts

Leave a Comment