Asah Naluri Tempur Prajurit, Yon Kapa 1 Mar Laksanakan Latihan Menembak Laras Panjang

Jakarta, PW: Dalam Rangka melaksanakan LPD (Latihan Perorangan Dasar) TW II TA 2020 Prajurit “Kuda Putih” Batalyon Kendaraan Amfibi Pengangkut Artileri 1 Marinir (Yon Kapa 1 Mar) mempertajam dan mengasah naluri tempur dengan berlatih menembak laras panjang di lapangan tembak Jusman Puger Cilandak Kesatrian Marinir Hartono Cilandak Jakarta Selatan, Rabu (10/06/2020).

Latihan ini merupakan latihan tingkat lanjut yang sebelumnya telah dilaksanakan dengan fokus di sikap tiarap, akan tetapi latihan kali ini berlanjut dengan sikap duduk, dan sikap berdiri, pelatih menembak Yon Kapa 1 Marinir Serda Mar Fitroh Abidinsyah menekankan kepada pelaku penembak agar tetap memperhatikan faktor keamanan (zero accident).

Sementara itu Komandan Batalyon Kapa 1 Marinir Letkol Marinir Victor Penpada, S.E., turut menyaksikan langsung latihan menembak tersebut menyampaikan kepada prajuritnya agar tetap semangat dalam melaksanakan latihan, meskipun situasi saat ini masih dalam kondisi siaga Pandemi virus Corona (Covid-19), karena menembak adalah salah satu kemampuan dasar yang harus dimiliki oleh prajurit TNI, sehingga latihan menembak ini sangat perlu sekali untuk dilaksanakan secara rutin agar naluri tempur Prajurit Petarung Kuda Putih tetap terjaga.

Hadir dalam kegiatan Pasiops Yon Kapa1 Mar Mayor Marinir Aji Purnomo, Pasi Intel Kapten Marinjr Dede Sunanto, Pasi Log Lettu Marinir Endang Rukmana, Danki A Lettu Marinir Ali Iskandar Niapele dan Danton 1 Kompi C Letda Marinir Kristiyanto.

Related posts

Leave a Comment