ASAH KEMAMPUAN, PRAJURIT KIMA BRIGIF 2 MARINIR LAKSANAKAN LATIHAN RENANG

(Sidoarjo) PW : Dalam rangka  meningkatkan dan mengasah kemampuan  perorangan, prajurit  Kompi Markas Brigif 2 Marinir melaksanakan latihan renang  di Kolam Kompi Falcon Batalyon Infanteri 3 Marinir Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur. Selasa (19/05/2020).

Latihan renang tersebut dilaksanakan dalam rangka membina fisik dan kemampuan prajurit, dengan harapan melalui latihan rutin dan terprogram, kemampuan renang prajurit Kima Brigif 2 Marinir semakin terasah guna mendukung pelaksanaan tugas-tugas di masa yang akan datang sebagai pasukan pendarat amfibi.

Related posts

Leave a Comment