Kandangan – PW – Salah satu upaya untuk memutuskan mata rantai penyebaran virus Corona di kabupaten HSS dengan cara melakukan Rapid diagnostic test (RDT).
Yang menjadi sasaran RDT hari ini, Senin(18/5) adalah para Pedagang , Konveksi dan Plastik yang ada di Komplek Pasar Negara dari Blok A Sampai dengan Blok F, Di pilihnya sasaran karena mayoritas barang dagangan mereka di datangkan dari pasar antasari dan sudi mampir banjarmasin, yang mana saat ini sudah terjadi transmisi lokal di Banjarmasin.
Dalam hal ini personil dari Kodim 1003 Kandangan ikut andil dalam mengawal dan mengamankan jalannya RDT agar berjalan dengan aman lancar.
Pasi Ops Kodim 1003 Kandangan saat di temui membenarkan bahwa,”Kita menerjunkan Personil TNI dari kodim 1003 kandangan demi lancarnya Kegiatan rapid test di pasar Nagara ini,”Ucapnya.
Adapun hasil RDT yang di lakukan terhadap 259 orang pedagang kompleks pasar negara dengan hasil non reaktif, Dengan rincian Blok A sebanyak 43 orang, Blok B sebanyak 48 orang,Blok C 35 Orang, Blok D 45 Orang, Blok E 43 Orang dan Blok F 45 Orang.(Mk-95)