JALASENASTRI YONIF 3 MARINIR LAKSANAKAN AKSI SOSIAL PEMBAGIAN TAKJIL KEPADA WARGA DAN PANTI ASUHAN

(Sidoarjo) PW : Jalasenastri Ranting C Cabang 2 Korcab Pasmar 2 (Yonif 3 Mar) melaksanakan gerakan “Marinir Peduli Marinir Berbagi” dengan membagikan nasi kotak dan takjil bagi warga yang kurang mampu dan Panti Asuhan di wilayah Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur. Jumat (15/05/2020).

Kegiatan yang dipimpin Ketua Ranting C Cabang 2 Korcab Pasmar 2  Ny. Eko Budi Prasetyo dan diikuti para Pengurus Ranting C Cabang 2 Korcab Pasmar 2 tersebut membagikan kepada warga yang kurang mampu dan prajurit yang sedang melaksanakan dinas jaga di Ksatrian Marinir  R.Suhadi dan tukang kebersihan di pinggir jalan. Selain itu, juga menyerahkan bantuan sembako dari Ketua Cabang 2 Korcab Pasmar 2 Ny. Ade Rudi H. Marpaung ke Panti Asuhan Nurul Rohman di desa Waru Sidoarjo.

Ny. Eko Budi Prasetyo menyampaikan bahwa kegiatan peduli sosial yang dilakukan Jalasenastri Yonif 3 Marinir di tengah Pandemi Covid-19 saat ini sudah seharusnya dilakukan untuk saling peduli dan berbagi, selain itu merupakan bentuk nyata kepedulian Jalasenastri dan prajurit Korps Marinir dalam membantu meringankan beban warga yang terdampak Pandemi Covid-19.

Dalam membagikan takjil dan nasi kotak  tersebut Ny. Eko Budi Prasetyo juga menyampaikan himbauan kepada warga agar selalu menggunakan masker, selalu melaksanakan physical distancing dan mengurangi aktifitas di luar rumah, serta memberikan dukungan dan motivasi agar tetap semangat serta menjaga kesehatan di tengah pandemi Covid-19.

“Meskipun jumlahnya tidak seberapa banyak, semoga dapat bermanfaat dan dapat membantu meringankan beban masyarakat di tengah Pandemi Covid-19,” pungkasnya.

Related posts

Leave a Comment