Palu, PW: Dalam rangka meningkatkan mental dan moralitas prajurit di jajaran Koarmada II, Panglima Komando Armada (Pangkoarmada) II, Laksamana Muda TNI I N.G. Sudihartawan didampingi Ketua Daerah Jalasenastri Armada (KDJA) II Ny. Ria Sudihartawan, melaksanakan kunjungan kerja dan bertatap muka dengan prajurit yang bertugas di Lanal-Lanal jajaran Koarmada II.
Kali ini kunjungan orang nomor satu di Koarmada II mengarah ke Lanal Palu. Dalam kunjungan tersebut, Pangkoarmada II dan ketua Daerah Jalasenastri Armada II disambut oleh Komandan Lanal Palu Kolonel Laut (P) Rahadian Rahmadi dengan Ketua Cabang 4 Korcab VI DJA II beserta Perwira Staf Lanal Palu. Kunjungan ini juga diisi tatap muka dengan prajurit beserta keluarganya yang dilaksanakan di Aula Lanal Palu, pada jumat(19/02)
Dalam sambutanya Laksda Sudihartawan menyampaikan bahwa kunjungan kali ini adalah untuk menguatkan tali silaturahmi dan menyampaikan arah kebijakan secara langsung sebagai upaya untuk memantapkan kualitas pengabdian kepada negara dan bangsa dalam menghadapi tugas yang semakin kompleks ditengah pandemi covid-19.
Laksda Sudihartawan juga menekankan kepada para prajurit Lanal Palu dan keluarganya agar senantiasa meningkatkan kewaspadaan dan kesiapsiagaan terhadap bahaya bencana alam, ” Jadikan pengalaman yang terjadi beberapa waktu lalu sebagai pelajaran dalam menghadapi situasi apabila terjadi bencana alam. Jadikan disiplin sebagai nafas kehidupan dalam melaksanakan tugas, tanpa disiplin maka prajurit akan kehilangan nafasnya sebagai tentara rakyat, tentara pejuang, tentara nasional serta tentara profesional berdasar Sumpah Prajurit dan Sapta Marga, ” ungkapnya.
Mengakhiri sambutannya, Laksda Sudihartawan mengingatkan kepada seluruh prajurit untuk menjalankan kehidupan sesuai kemampuan, ” Jangan terpengaruh oleh budaya hidup konsumtif serta kegiatan yang melanggar aturan yang akan merusak jati diri seorang prajurit. Tingkatkan Iman dan Taqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, ” pungkas Laksda Sudihartawan.
Usai tatap muka dengan prajurit dan keluarga Lanal Palu, Pangkoarmada II beserta Ibu Ketua Daerah Jalasenastri Armada II melanjutkan kegiatan dengan memberikan tali asih kepada para warakawuri di Lanal Palu.