Danyonmarhanlan I Belawan Awali Tahun 2021 Dengan Jam Komandan

Belawan, PW: Mengawali tahun baru 2021, Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Danyonmarhanlan) I Belawan Letkol Marinir Farick, M.Tr.Opsla., melaksanakan Jam Komandan untuk memberikan arahan kepada seluruh Prajuritnya yang dilaksanakan di Lapangan Apel Mako Yonmarhanlan I Jl. Serma Hanafiah No.1 Belawan, Selasa (05/01/2021).

Pada kesempatan tersebut Danyonmarhanlan I sengaja menggelar Jam Komandan dalam rangka pengecekan kelengkapan personel pasca libur Natal dan Tahun baru dan serta mengucapkan terima kasih kepada personel yang telah melaksanakan Pengamanan Natal dan Tahun Baru (Pam NATARU) yang telah berjalan dengan baik.

“Tahun yang baru ini harus kita awali dengan semangat baru dan suasana baru di satuan ini. Menyikapi perkembangan teknologi informasi global saat ini, saya tidak bosan-bosannya mengingatkan kepada kalian agar berhati-hati dalam penggunaan medsos, jangan ikut-ikutan menyebarkan berita yang belum jelas kebenarannya atau hoax,” jelas Letkol Marinir Farick.

Selanjutnya Danyonmarhanlan I juga menyampaikan bahwa korban Covid-19 semakin banyak, maka dari itu untuk menambah imunitas tubuh agar seluruh Prajurit menjaga kesehatan masing-masing dengan rutin berolahraga, menjaga pola makan dengan gizi seimbang dan mengkonsumsi vitamin dan selalu melaksanakan protokol kesehatan Covid-19 dengan 3 M (memakai masker, menjaga jarak dan dan sering mencuci tangan).

“Binalah keluarga dengan menyayangi keluarga masing-masing, jangan sampai ada yang terlibat Narkoba. Tidak ada Prajurit yang terlibat  LGBT, disamping hal tersebut adalah aib, perilaku menyimpang dan juga karena hukumannya berat yaitu dipecat dari dinas militer,” tegas Letkol Marinir Farick mengakhiri arahannya.

Kegiatan Jam Komandan tersebut berlangsung dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan Covid-19 dan dihadiri oleh para Perwira Staf, para Danki dan Danton Yonmarhanlan I.

Related posts