TNI AL, Pasmar 1. Prajurit Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) I Belawan yang tergabung dalam kegiatan Bintara Pembina Potensi Maritim (Babinpotmar) melaksanakan kegiatan sosialisasi dan pembinaan masyarakat maritim di wilayah binaan Potensi Maritim (Binpotmar) Dankodaeral I di Belawan, Sabtu (01/11/2025).
Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat pesisir terhadap pentingnya menjaga keamanan, ketertiban, serta kelestarian lingkungan laut. Selain itu, sosialisasi juga menekankan peran aktif masyarakat dalam mendukung program pemerintah dan TNI AL dalam menjaga kedaulatan serta keamanan wilayah perairan.
Dalam pelaksanaannya, para prajurit Yonmarhanlan I yang tergabung Babinpotmar Kodaeral I memberikan penyuluhan tentang kesadaran hukum maritim, keselamatan pelayaran, dan pentingnya menjaga ekosistem laut. Masyarakat juga diajak berdialog secara langsung untuk menyampaikan permasalahan yang dihadapi di wilayah pesisir.
Sementara itu, Danyonmarhanlan I Letkol Marinir Remon Dabukke, M.Tr.Opsla., menyampaikan bahwa keterlibatan prajurit Yonmarhanlan I dalam kegiatan Babinpotmar Kodaeral I merupakan bentuk sinergitas dan kepedulian terhadap masyarakat pesisir, sekaligus implementasi dari perintah harian Kepala Staf Angkatan Laut untuk menjaga kehadiran TNI AL di tengah-tengah rakyat.