Asah Naluri Tempur Prajuritlantamal Xii Laksanakan Latihan Menembak

Pontianak – PW: Dalam rangka memelihara, menjaga dan meningkatkan kemampuan prajurit dalam menjaga kesiapan tempur satuan, prajurit Lantamal XII melaksanakan latihan menembak dasar perorangan yang dilaksanakan di lapangan tembak  SPN Rasau Jaya Jl. Sekunder C  Rasau Jaya Kabupaten Kubu Raya Provinsi Kalimantan Barat  Rabu (16/12/2020).

Selama dalam pelaksanakan latihan tetap  menerapkan protokol kesehatan Covid-19 seperti pengecekan suhu tubuh dengan termo gun, mencuci tangan dengan sabun sebelum dan sesudah latihan, menggunakan masker, menerapkan physical distancing atau jaga jarak dengan mengatur jumlah peserta selama melaksanakan latihan.

   Selain tujuan diatas latihan juga bermaksud untuk mengasah dan meningkatkan naluri tempur prajurit serta  meningkatkan pengetahuan dan kemampuan dibidang menembak dasar perorangan serta tentang pengetahuan teknik senjata organik ringan yang kita miliki.

       Sehari sebelumnya telah telah diilaksanakan bongkar pasang senjata, kemudian pada saat pelaksanaan di lapangan diberikan penyegaran kembali oleh pelatih tentang pengetahuan  dasar dan karakteristik senjata yang akan dipakai, cara mengatasi senjata yang mengalami gangguan,  sikap-sikap menembak, mencari  titik nol benar dan drill menembak.

          Pada kesempatan tersebut Komandan Lantamal XII Brigjen TNI Marinir Andi Rukman  penyampaikan “Latihan menembak ini rutin kita lakukan setiap triwulan sekali, guna mengasah, memelihara dan menjaga serta meningkatkan kemampuan dan naluri tempur prajurit  Lantamal XII,” dilaksanakan secara terencana, terarah, dan terukur sehingga dapat diketahui sejauh mana hasil yang dicapai.  Oleh karena itu latihan harus dilaksanakan secara terus menerus dan berlanjut agar mencapai standar yang diharapkan.

Selain Danlantamal, latihan juga diikuti oleh para Asisten, para perwira dan anggota yang tercamtum dalam surat perintah.

Related posts