Babinsa Walakone Bantu Persiapan Pembagian Gerobak Argo untuk Warga

 

SBB PW Senin, 25 Agustus 2025, Babinsa Koramil 1513-02/Taniwel, Desa Walakone Kecamatan Taniwel Timur Kabupaten Seram Bagian Barat, Serda Toni Tasane bersama staf desa dan masyarakat melaksanakan kegiatan bakti sosial berupa persiapan pembagian gerobak argo bagi warga yang membutuhkan.

Kegiatan ini berlangsung di Balai Desa Walakone, di mana Babinsa bersama perangkat desa serta warga bahu-membahu menata dan menyiapkan gerobak yang nantinya akan diserahkan kepada masyarakat penerima manfaat.

Pembagian gerobak ini merupakan salah satu bentuk perhatian pemerintah desa dalam meningkatkan kesejahteraan dan mendukung aktivitas ekonomi warga, khususnya di bidang pertanian maupun usaha kecil.

Serda Toni Tasane menyampaikan bahwa keterlibatan Babinsa dalam kegiatan ini merupakan wujud kepedulian TNI terhadap masyarakat binaannya. “Kami hadir untuk membantu masyarakat dalam setiap kegiatan yang bermanfaat.

Semoga gerobak yang dibagikan ini benar-benar bisa dimanfaatkan untuk menunjang kebutuhan sehari-hari, baik di kebun maupun usaha kecil lainnya,” ujarnya.

Sementara itu, salah satu staf desa menambahkan bahwa program pembagian gerobak argo ini diharapkan dapat meringankan beban masyarakat dalam mengangkut hasil panen atau barang dagangan.

“Kami berterima kasih atas dukungan Babinsa yang selalu hadir membantu desa, sehingga kegiatan berjalan lancar,” ungkapnya.

Kehadiran Babinsa dalam kegiatan persiapan ini mendapat apresiasi dari warga, karena selain membantu mempercepat pekerjaan juga memberikan motivasi bagi masyarakat untuk tetap menjaga kebersamaan dan semangat gotong royong.

Dengan adanya dukungan dari berbagai pihak, termasuk Babinsa, kegiatan pembagian gerobak argo di Desa Walakone diharapkan dapat berjalan lancar dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat penerima… @dy

Related posts