TNI AL, Pasmar 1. Dalam rangka mewujudkan Kamtibmas dan pencegahan aksi tawuran yang sering terjadi di wilayah Belawan, Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) l Belawan menyiapkan Kompi siaga dan patroli di Wilayah Belawan, Medan, Sumatera Utara, Sabtu (02/08/2025) dini hari.
Kegiatan Patroli Gabungan skala besar TNI-POLRI serta stakeholder wilayah Belawan dilaksanakan terus menerus guna mencegah kembali terjadinya aksi tawuran yang akhir-akhir ini sering terjadi di wilayah Belawan. Kegiatan ini merupakan bentuk komitmen bersama demi mewujudkan situasi aman dan nyaman bagi masyarakat khususnya di daerah Belawan.
Sementara itu, Danyonmarhanlan l Letkol Marinir Remon Dabukke, M.Tr.Opsla., menyampaikan bahwa Yonmarhanlan I telah menyiapkan Kompi siaga dalam rangka antisipasi tawuran serta ikut tergabung patroli skala besar TNI – Polri guna mengantisipasi dan pemberantasan aksi tawuran, begal, geng motor serta tindak pidana lainnya di wilayah Belawan.
“Keamanan dan ketertiban di wilayah Belawan merupakan tanggung jawab kita bersama, Yonmarhanlan l yang tergabung patroli tersebut merupakan bentuk sinergitas dan tanggung jawab dalam menjaga kamtibmas di wilayah Belawan supaya tetap aman dan kondusif,” jelas Danyonmarhanlan l.