Jakarta, PW: Menjelang dilaksanakannya serah terima jabatan (Sertijab), Komandan Batalyon Angkutan Bernotor 1 Marinir (Danyon Angmor 1 Mar) Letkol Marinir Ade Darmansyah, M.Tr.Hanla., menggelar exit briefing di ruang Rekreasi Trisula Kesatrian Marinir Hartono Cilandak, Jakarta Selatan. Rabu (02/12/2020).
Kegiatan exit briefing ini disamping sebagai sarana silaturrahmi dengan seluruh Prajurit Yonangmor 1 Marinir, juga dimanfaatkan oleh Danyon Angmor 1 Mar untuk memberikan arahan terakhir diakhir masa jabatannya.
Pada kesempatan tersebut, Perwira Menengah Korps Marinir dengan pangkat dua melati di pundaknya tersebut menyampaikan ucapan terima kasih dan rasa bangga kepada Keluarga Besar “Rata Yudha Bakti” Yonangmor 1 Marinir yang selama kurang lebih dua tahun bersama-sama mendukung dan menjadikan Batalyon Angmor 1 Marinir menjadi Satuan yang profesional disetiap palagan dalam pendukungan, “Walaupun kita tidak bisa bersama-sama dalam satuan ini, kita tetap dan selalu menjadi keluarga besar Yonangmor 1 Mar. Kediaman saya selalu terbuka buat keluarga besar kita ini jangan sungkan untuk mampir dan selalu menjaga silaturahmi,” ujarnya.
Selanjutnya mengakhiri arahannya Danyon Angmor 1 Marinir juga berpesan kepada para Prajuritnya agar selalu menjaga kehormatan Korps Marinir, bijak dalam menggunakan media sosial, serta selalu loyal kepada atasan.