MIMIKA – PW;Dalam upaya mendukung kemajuan pendidikan di wilayah pedalaman, Satuan Tugas Yonif 611/Awang Long berperan sebagai Guru di SD Inpres Distrik Jila.
Kegiatan yang dilaksanakan dengan memberikan bantuan tenaga pendidik kepada sekolah-sekolah yang kekurangan guru, khususnya di daerah terpencil, Kab.Mimika Mimika, Papua Tengah. Kamis (16/01/2025).
Dalam pelaksanaannya, para personel Satgas memberikan materi pelajaran dasar seperti membaca, menulis, dan berhitung, serta wawasan kebangsaan untuk menanamkan nilai-nilai cinta tanah air kepada siswa sejak dini.
Dengan semangat pengabdian, kegiatan ini diharapkan dapat memberikan motivasi kepada siswa agar terus semangat belajar dan mengejar cita-cita mereka.
Kepala SD Inpres Distrik Jila, Ronal Yatmike menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasih atas kehadiran Satgas yang telah membantu mencerdaskan generasi muda di daerah tersebut.
Sementara itu, Danpos Jila Letda Inf Febri Cesa Rianci Sitorus mengatakan bahwa, Kegiatan ini merupakan salah satu wujud nyata kepedulian TNI terhadap masyarakat, terutama di wilayah terpencil yang masih membutuhkan perhatian lebih dalam sektor pendidikan.
Dengan adanya sinergi antara Satgas dan masyarakat, diharapkan pendidikan di Distrik Jila semakin berkembang dan mampu melahirkan generasi penerus bangsa yang berkualitas. (red/mask95).