Jakarta, PW: Segenap Prajurit Pasmar 1 wilayah Jakarta yang sedang melaksanakan seleksi Satgas Luar Negeri menjalankan rapid test guna mengantisipasi penyebaran virus Covid-19 yang dilaksanakan di Gedung Gada Kesatrian Marinir Hartono Cilandak, Jakarta Selatan. Senin (23/11/2020).
Kegiatan rapid test ini dilaksanakan sebelum masing-masing peserta seleksi menjalani berbagai macam test yang telah disiapkan oleh panitia seleksi.
Asops Danpasmar 1 Kolonel Marinir Danuri selaku Ketua Panitia seleksi yang pada kesempatan ini diwakili oleh Pabanren Sops Pasmar 1 Mayor Marinir Amin Surya Laga mengatakan kegiatan rapid test ini dilaksanakan bertujuan untuk memastikan semua peserta seleksi Satgas Luar Negeri yang berada di bawah Pasmar 1 khususnya di wilayah Jakarta dapat dipastikan dalam keadaan sehat serta terhindar dari virus Covid-19 agar tidak menimbulkan klaster-klaster baru di lingkungan Pasmar 1.
Rapid Test sendiri merupakan metode skrining awal untuk mendeteksi antibodi, yaitu IgM dan IgG, yang diproduksi oleh tubuh untuk melawan virus Corona. Antibodi ini akan dibentuk oleh tubuh bila ada paparan virus Corona.
Prosedur pemeriksaan rapid test dimulai dengan mengambil sampel darah dari ujung jari yang kemudian diteteskan ke alat Rapid Test. Selanjutnya, cairan untuk menandai antibodi akan diteteskan di tempat yang sama. Hasilnya akan berupa garis yang muncul 10–15 menit setelahnya.
Dari hasil kegiatan rapid test kali ini, apabila terdapat prajurit atau PNS didapatkan hasil yang reaktif maka selanjutnya akan dilanjutkan dengan melaksanakan swab test.