Rapat Paripurna Istimewa: Pelantikan 20 Anggota DPRD MBD Masa Jabatan 2024-2029

 

Tiakur, Pelopor Wiratama
Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Maluku Barat Daya (MBD) menggelar Rapat Paripurna Istimewa untuk mengucapkan sumpah janji anggota DPRD masa jabatan 2024-2029, Selasa, (12/11/2024). Acara yang berlangsung di ruang paripurna DPRD MBD ini dihadiri oleh pejabat daerah dan perwakilan masyarakat.

Pelantikan ini didasarkan pada Surat Keputusan Gubernur Maluku Nomor : 1771 Tahun 2024. tentang Peresmian Pengangkatan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Maluku Barat Daya masa jabatan 2024-2029

Ketua Sementara DPRD MBD, Petrus A. Tunai, dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat kepada anggota DPRD yang dilantik. “Rapat paripurna ini adalah puncak dari seluruh rangkaian pemilu yang mengedepankan nilai-nilai demokrasi untuk kedaulatan rakyat,” ucap Tunai. Ia menekankan bahwa pelaksanaan pemilu tahun ini berjalan tertib dan damai, membuktikan semangat demokrasi masyarakat Indonesia, khususnya Maluku Barat Daya.

Tunai menyebutkan bahwa anggota DPRD baru ini datang dari berbagai latar belakang profesional, sehingga diharapkan mampu mengisi peran DPRD secara efektif dan efisien. Ia mendorong anggota dewan untuk terus meningkatkan kompetensi melalui kegiatan orientasi dan pelatihan. “Peningkatan kemampuan melalui heart skill dan soft skill sangat penting untuk menunjang tugas pengawasan, legislasi, dan anggaran,” tuturnya.

Rapat paripurna ini juga diwarnai dengan penyerahan palu sidang dan memori kerja dari pimpinan DPRD masa jabatan 2019-2024 kepada pimpinan sementara DPRD 2024-2029. Dalam momen ini, Tunai mengingatkan pentingnya sumpah dan janji sebagai komitmen untuk bekerja bagi kepentingan rakyat di atas kepentingan pribadi. “Sumpah ini bukan hanya formalitas, tetapi momentum bagi kita semua untuk membulatkan tekad melayani rakyat dengan sepenuh hati,” tegasnya.

Dari hasil pemilu legislatif tahun ini, formasi DPRD MBD terdiri dari sembilan partai politik, dengan PDI Perjuangan memperoleh kursi terbanyak sebanyak empat kursi, diikuti Partai Golkar dan Hanura dengan masing-masing tiga kursi. “Kemenangan ini adalah hasil dari kerja keras dan perjuangan,” kata Tunai.

Tunai menegaskan bahwa sebelum pimpinan definitif terbentuk, DPRD MBD akan dipimpin oleh pimpinan sementara. Tugas mereka meliputi penyusunan tata tertib, pembentukan fraksi, orientasi anggota, dan pelantikan pimpinan definitif. Ia juga menyampaikan rasa terima kasih kepada pemerintah daerah, KPU, Bawaslu, TNI/Polri, serta seluruh masyarakat yang telah menjaga suasana aman dan damai selama pemilu Februari lalu.

Mengakhiri sambutannya, Tunai berharap agar anggota DPRD yang baru dilantik dapat menjalankan amanah dengan penuh tanggung jawab hingga akhir masa jabatan mereka. “Pemerintah dan rakyat berharap kepada saudara-saudara untuk bekerja sebaik-baiknya demi masa depan Maluku Barat Daya yang lebih sejahtera,” pungkasnya. (PW. 19)

Related posts