Sorong PW: Sudah merupakan kewajiban sebagai Babinsa untuk selalu dekat dengan warga masyarakat di wilayah Desa binaannya guna menjalin tali silahturahmi yang baik di semua lini lapisan masyarakatnya. Seperti yang dilakukan saat ini dalam mencegah penyebaran covid 19 yang masih mewabah sampai saat ini, Babinsa Koramil 03/Salawati Kodim 1802/Sorong Serda Lasudima melaksanakan komunikasi sosial ke desa binaan untuk tetap menyampaikan menjaga protokol kesehatan, Jumat(20/11/2020).
Babinsa Kampung Klasari Koramil 03/Salawati Kodim 1802/Sorong Serda Lasudima melaksanakan kegiatan komunikasi sosial dan mengedukasi masyarakat tentang Pendisiplinan Protokol kesehatan terhadap warga masyarakat hal ini dilakukan bertujuan untuk menyadarkan masyarakat untuk tetap menjaga dan mengikuti protokol kesehatan guna memutus mata rantai penyebaran covid-19 khususnya di wilayah Desa Klasari. Tuturnya
Lanjut Babinsa, Hal itu juga sesuai dengan anjuran pemerintah, dengan memberi himbaun kepada masyarakat, untuk mematuhi dan menerapkan Protokol Kesehatan, kepada warga masyarakat dimohon juga, dengan adanya penyampaian dan himbauan tentang pemberlakuan Adaptasi Kebiasaan Baru agar masyarakat tetap menerapkan Protokol Kesehatan, kami terus menghimbau dan berharap kesadaran masyarakat untuk mengikuti anjuran pemerintah, tutup Babinsa.
Sementara itu salah satu warga Bapak Melianus menyampaikan terimakasih atas himbaun Babinsa kepada warga sekitar, hal ini juga terbukti bahwa kinerja Babinsa diwilayah benar-benar tulus ikhlas dalam memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga masyarakat. “Maj terus Pak, Semoga Tuhan Yang Maha Esa Selalu menjagamu”. Ucapnya