Danyonmarhanlan XII Pimpin Penerimaan Bintara dan Tamtama Remaja Angkatan XLIII/I

Mempawah, PW: TNI AL, Pasmar 1. Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan XII) menggelar upacara penerimaan Bintara Remaja (Baja) dan Tamtama Remaja (Taja) angkatan XLIII gelombang I TA 2023 yang dipimpin langsung oleh Danyonmarhanlan XII Mayor Marinir Agus Mutaqim, S.E., M.Tr.Opsla., di Lapangan Apel Mako Yonmarhanlan XII Jl. Arani Kuala Secapah RT 11/RW 06, Kec. Mempawah Hilir, Kab. Mempawah, Kalimantan Barat, Jum’at (31/05/2024).

Kali ini Yonmarhanlan XII menerima 3 Bintara Remaja dan 2 Tamtama Remaja. Tradisi ini merupakan kewajiban bagi setiap prajurit yang masuk untuk mengenalkan satuan Yonmarhanlan XII kepada para prajurit baru sehingga dapat memberikan dorongan semangat, menanamkan rasa bangga dan pengakuan sebagai prajurit petarung Jaguar Yudha Khatulistiwa yang siap tempur.

“Selamat datang Prajurit muda, kepada para Bintara remaja dan Tamtama remaja banggalah kalian sebagai bagian dari Prajurit Jaguar Yudha Khatulistiwa. Wujudkan kebanggaan itu dengan rasa syukur dan pengabdian tanpa pamrih di dalam kedinasan,” ujar Danyonmarhanlan XII.

“Kehadiran mereka merupakan tenaga baru yang akan memperkuat kekuatan Yonmarhanlan XII. Isi mereka dengan ilmu pengetahuan, bina fisik dan mentalnya agar dapat melaksanakan tugas sebagai Prajurit Pertahanan Pangkalan,” tambah Danyonmarhanlan XII kepada para senior Yonmarhanlan XII.

Related posts