SBB PW Untuk mengatasi banjir, Pejabat Kepala Desa Makububi Bpk Tomas Mawene bekerja SMA dengan Koramil 1513-02/Taniwel dan Polsek Taniwel Timur melakukan upaya untuk mengendalikan luapan kali Hau (Sungai Hau) dengan kegiatan pengisian karung – karung untuk normalisasi sungai/kali.
Hal ini dilaksanakan saat kegiatan Jum’at Bersih di Desa Makububi Kecamatan Taniwel Timur Kabupaten Seram Bagian Barat, (31/5/2024).
Pelaksanaan pengisian karung – karung dengan pasir agar di jadikan penghambat sungai Hau agar pada saat turun hujan air sungai tidak meluap masuk ke Desa Makububui,
Pesan Pejabat Kepala Desa Makububi Bpk Tomas Mawene menyampaikan ke masyarakat bahwa kita semua sedang bekerja sama dengan Koramil 1513-02/Taniwel serta Polsek Taniwel Timur mudah – mudahan pekerjaan kita ini selesai tepat pada waktunya.
Selain dapat menghalangi meluapnya air sungai, Jika kegiatan pelaksanaan pengisian karung selesai dan diatur sepanjang bantaran sungai akan mampu mengendalikan debit air yang mengalir ke Desa Makububui.
Salah satu kegiatan Jum’at Bersih yang kita laksanakan ini adalah normalisasi sungai Hau, karena setiap turun hujan, air sungai Hau selalu meluap dan membanjiri Desa Makububi akibat sungai mengalami pendangkalan ini adalah pangkal dari permasalahan.
Kita akan terus upayakan untuk bekerja sama dengan TNI – Polri dan terus berkoordinasi untuk mengatasi masalah banjir akibat meluapnya sungai Hau.
Untuk menangani meluapnya sungai Hau di Desa Makububi Personil Koramil 1513-02/Taniwel dan Polsek Taniwel Timur tetap bekerja sama untuk mengatasi masalah yang di alami oleh masyarakat serta penanganan bencana seperti meluapnya sungai/banjir dilakukan secara berjenjang.
Pejabat Desa Makububi Bpk Tomas Mawene meminta agar Pemerintah Daerah Kab. SBB melakukan upaya konkrit penanganan banjir seperti normalisasi sungai dan pembangunan tanggul secara permanen.. @/red