Upacara Kenaikan Pangkat Prajurit Batalyon Howitzer 1 Marinir

Jakarta, PW: TNI AL, Pasmar 1. Upacara kenaikan pangkat prajurit Batalyon Howitzer 1 Marinir yang dilaksanakan di lapangan Apel Yonhow 1 Mar, Kesatrian Marinir Hartono, Cilandak, Jakarta Selatan, Kamis (04/04/2024).

Kenaikan pangkat pada dasarnya merupakan wujud kepercayaan dan kehormatan yang diberikan oleh pimpinan Korps Marinir terhadap anggota sekalian, yang dinilai mampu menunjukan prestasi dan kinerja yang baik dalam menjalankan tugas selama ini. Prajurit yang memperoleh kenaikan pangkat tersebut sebanyak 19 prajurit diantaranya 9 Bintara dan 10 Tamtama.

Sementara itu, Komandan Batalyon Howitzer 1 Marinir Letkol Marinir Letkol Marinir Dwi Hariyanto, M.Tr.Opsla., menyampaikan selamat kepada seluruh prajurit yang naik pangkat satu tingkat lebih tinggi, “Ini merupakan sebuah anugerah yang patut disyukuri oleh kita semua serta diharapkan dapat membawa semangat baru dalam lingkungan organisasi, sehingga menghasilkan ide – ide pemikiran, yang semakin berkualitas dari waktu ke waktu, prestasi dan kreatifitas serta kemampuan konseptual yang dapat kalian kembangkan, sehingga kalian dapat melaksanakan tugas serta mampu memotivasi lahirnya gagasan baru”.

Related posts