PAMEKASAN PW – Babinsa Koramil 0826/13/Pasean, Koptu Samsul memberikan pelatihan baris-berbaris di SDN Bujur timur 4 bertempat di Dusun Songai Rajeh, Desa Bujur Timur, Kecamatan Pasean, Kabupaten Pamekasan, Kamis (18/13/2024).
Dalam pernyataannya, Koptu Samsul menegaskan pentingnya pembentukan karakter dan disiplin sejak usia dini.
“Melalui kegiatan ini, kami berupaya memberikan pemahaman tentang kedisiplinan dan kerja sama yang menjadi pondasi penting dalam pembentukan kepribadian sejak dini,” ujarnya dengan tegas.
Menurut Koptu Samsul, melibatkan siswa dalam kegiatan baris-berbaris bukan hanya untuk keperluan upacara, tetapi juga sebagai sarana pengembangan kemampuan dan nilai-nilai kehidupan.
“Kegiatan ini tidak hanya menjadi momen pembelajaran, tetapi juga ajang membangun rasa kebersamaan di antara siswa,” tambah Koptu Samsul.
“Dengan adanya pelatihan baris-berbaris ini, harapannya dapat melahirkan generasi muda yang tidak hanya pintar secara akademis tetapi juga memiliki karakter yang kuat dan siap menghadapi berbagai tantangan di masa depan,”pungkasnya.