Peduli Sesama, Sambil Funbike Dankodiklatal Beserta Pimpinan TNI AL Wilayah Surabaya Laksanakan Baksos

Surabaya, 17 Januari 2024—–

Masih dalam suasana peringatan Hari Dharma Samudera 2024, Komandan Kodiklatal (Dankodiklatal) Letjen TNI Marinir Nur Alamsyah, beserta Pimpinan TNI Angkatan Laut (TNI AL) Wilayah Surabaya melaksanakan Bakti Sosial dengan berbagi 400 paket sembako untuk masyarakat yang membutuhkan, dan pemberian santunan kepada anak yatim, bertempat di Surabaya. Rabu, (17/01/2024).

Funbike dengan jarak tempuh perjalanan kurang lebih 22 Km ini, terdapat empat cek poin yaitu, cek poin pertama Taman Bungkul, cek poin kedua Taman Apsari, cek poin ketiga depan DPRD Prov. Jatim, dan cek poin keempat Lapangan Tenis Jl. Tanjung Sadari. Adapun kegiatan sosial dengan memberikan bantuan paket sembako yang dibagikan di empat cek poin tersebut, sebagai salah satu bentuk kepedulian Prajurit Jalasena kepada masyarakat sekitar yang membutuhkan.

Gowes yang dimulai dari kediaman Dankodiklatal di Jl. Kertajaya Indah No. 20 Surabaya menuju finish di Mako Lantamal V Jl. Laksda M. Nazir No 56, Perak Surabaya. Diikuti sebanyak 120 Prajurit Jalasena, yang diantaranya adalah Pangkoarmada II Laksda TNI Dr. Denih Hendrata, Gubernur AAL Laksda TNI Supardi, Danpuspenerbal Laksda TNI Sisyani Jaffar, Wadan Kodiklatal Laksda TNI Eko Wahjono, Kadispsial Laksma TNI Edi Krisna Murti, Danlantamal V Brigjen TNI Marinir Joni Sulistiawan, Komandan STTAL Laksma TNI Dr. Mukhlis, Danpasmar 2 Brigjen TNI (Mar) Y. Rudy Sulistyanto, Kepala RSPAL Dr. Ramelan Surabaya Laksamana Pertama dr. Sujoko Purnomo Sp.B, dan Pejabat Utama Kodiklatal, serta pejabat TNI AL lainnya.

Dankodiklatal Letjen TNI Marinir Nur Alamsyah saat tiba di Mako Lantamal V mengatakan bahwa olah raga bersama ini bertujuan untuk mempererat kerja sama, mempererat hal-hal yang belum erat, mensinkronkan atau mensinergikan hal-hal yang bisa kita sinergikan, atau tidak bisa kita kerjakan pada saat kegiatan secara formal, karena kekompakan dan sinergitas sangat perlu sekali untuk meningkatkan soliditas antar satuan TNI AL.

“Yang pasti mari kita berolah raga, karena olah raga itu tidak ada ruginya, dengan melaksanakan olah raga santai dan menyenangkan akan menambah panjang umur kita. Dengan berolah raga bersepeda kita bisa merasakan kebersamaannya serta manfaatnya bagi tubuh kita menjadi lebih sehat,” terang Dankodiklatal.

Hal ini senada dengan yang disampaikan Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali, menyampaikan menghadapi kondisi cuaca yang cepat berubah saat ini, penyebaran berbagai macam penyakit semakin meningkat, seluruh prajurit maupun Pegawai Negeri Sipil (PNS) TNI AL harus senantiasa membentengi diri dan keluarga dengan pola hidup sehat melalui asupan makanan yang sehat, istirahat cukup serta olahraga yang teratur.

Related posts