Prajurit Ksatria Perkasa Pertajam Ilmu Pengetahuan Ranpur Kapa K-61

(Surabaya). Dalam rangka untuk mempertajam ilmu pengetahuan dan profesionalisme, Prajurit Batalyon Kendaraan Amfibi Pengangkut Artileri 2 Marinir (Yonkapa 2 Mar) melaksanakan pelajaran tentang komponen-komponen kendaraan tempur Kapa K-61 di Balai Prajurit Yonkapa 2 Mar, Ujung, Surabaya. Senin (08/01/2024).

Pelajaran tersebut bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan tentang Kendaraan Tempur (Ranpur) Kapa K61 meliputi sistem kelistrikan dan sirkulasi oli. Diharapkan pelajaran tersebut dapat diaplikasikan oleh seluruh prajurit Yonkapa 2 Mar sehingga mampu menjadi pengawak ranpur yang handal dan profesional.

Komandan Batalyon Kapa 2 Marinir Mayor Mar Imam Wahyudi, M.Tr.Opsla., menyampaikan “Serap dan pahami pengetahuan tentang kendaraan tempur yang diberikan oleh instruktur guna menunjang tugas pokok kita sebagai pasukan pendarat Korps Marinir TNI AL,” pesan Komandan.

Related posts