(Surabaya)PW,- Komandan Batalyon Komunikasi dan Elektronika 2 Marinir (Danyonkomlek 2 Mar) Letnan Kolonel Marinir Mohammad Wawan Abidin, M. Tr.Opsla., menerima Latihan Praktek Pasukan (Lattekpas) Taruna AAL Tingkat III Korps Marinir Angkatan 70 di “Joglo Merah Putih” Green Park Batalyon Komunikasi dan Elektronika 2 Marinir (Yonkomlek 2 Mar) Kesatrian Marinir, Sutedi Senaputra, Karangpilang, Surabaya. Rabu (27/09/2023).
Kedatangan para Taruna AAL Korps Marinir di Yonkomlek 2 Mar ini didampingi oleh Perwira Pelaksana Latihan (Palaklat) Tekpas Mayor Mar Yunda Karyawanto dan diterima langsung oleh Danyonkomlek 2 Mar di Lobby Mako Yonkomlek 2 Mar.
Kegiatan Latihan Praktek Pasukan sebagai wahana Taruna AAL Tingkat III Korps Marinir Angkatan 70 untuk menimba ilmu yang nantinya dapat di jadikan bekal awal di satuan yang akan diawaki sehingga perlu adanya kesiapan pengetahuan, mental dan fisik yang prima sebagai modal awal mengabdi sebagai prajurit matra laut Jalasena Korps Marinir TNI AL.
Danyonkomlek 2 Mar menyampaikan,” Laksanakan kegiatan latihan praktek pasukan ini dengan serius, kenali ilmu kesenjataan Yonkomlek 2 Mar yang diantaranya Antena Slopping, beberapa Radio tingkat Regu, Peleton dan Kompi serta pengenalan organisasi Satbanmin, guna sebagai modal awal pengetahuan kesenjataan dijajaran Menbanpur 2 Mar ,” pesan Komandan.