Dispen Kormar, TNI Angkatan Laut (Sidoarjo) PW : Komandan Pasmar 2 Brigjen TNI (Mar) Y. Rudy Sulistyanto secara resmi menutup Lomba Pembinaan Satuan (Binsat) Pasmar 2 tahun 2023 di Lapangan Sepak Bola Brigif 2 Mar Kesatrian Marinir R. Suhadi Gedangan Sidoarjo, Jumat (15/09/2023).
Sebelum lomba Binsat ditutup, terlebih dahulu dilaksanakan lomba Halang Rintang yang dilepas oleh Komandan Korps Marinir Mayjen TNI (Mar) Nur Alamsyah. Dari hasil keseluruhan lomba yang meliputi 5 materi yang kemampuan dasar Prajurit Korps Marinir diantaranya menembak senapan dan pistol, renang militer, speedmarch, lari cross country dan halang rintang, yang telah dilaksanakan dari tanggal 8 hingga hari ini, maka tim terbaik diraih oleh Yonif 3 Marinir, diposisi kedua tim dari Yonif 1 Marinir dan menempati posisi ketiga tim dari Yonif 5 Marinir.
Dalam sambutannya, Komandan Pasmar 2 menyampaikan terimakasih kepada penyelenggara dan khususnya bagi prajurit petarung ksatria Pasmar 2 yang sudah mencurahkan tenaga dan keringat untuk Satuan dalam lomba Binsat Pasmar 2 tahun 2023.
“Komandan Korps Marinir Mayjen TNI (Mar) Nur Alamsyah hadir di tengah-tengah kita, untuk menyaksikan lomba Binsat Pasmar 2, ini suatu kebanggaan dan apresiasi setinggi-tingginya untuk kita semua, karena selama pelaksanaan kegiatan tidak ada yang cidera dan semuanya terlaksana dengan baik dan lancar” jelas Komandan Pasmar 2.
“Saudara-saudara telah menunjukkan semangat, memiliki jiwa kompentitif dan sportivitas sebagai karakter prajurit Marinir yang luar biasa, karena itulah pada dasarnya hakekat sebagai prajurit petarung”, tegas Komandan Pasmar 2
Lebih lanjut, Komandan Pasmar 2 menyampaikan bahwa tiga satuan yang meraih nilai terbaik akan mewakili Pasmar 2 dalam event lomba Binsat tingkat Korps Marinir. “Kita masih punya waktu dan satu langkah lagi untuk menunjukkan bahwa kita prajurit Pasmar 2 adalah prajurit yang terbaik di Korps ini, karena saya yakin prajurit yang ada didepan saya adalah prajurit hebat” kata Komandan Pasmar 2.