Danpasmar 1 Gelar Lomba Menembak Pistol Eksekutif Perwira Pasmar 1 Wilayah Jakarta

Jakarta, PW: TNI AL, Pasmar 1, Jumat (18/08/2023). Guna mengasah serta mempertajam kemampuan menembak, Komandan Pasmar 1 (Danpasmar 1) Brigjen TNI (Mar) Umar Farouq, S.A.P., CHRMP., M.Tr.Opsla., M.Han., menggelar lomba menembak pistol eksekutif untuk jajaran Perwira Pasmar 1 wilayah Jakarta yang digelar di Lapangan Tembak Pistol Jusman Puger Kesatrian Marinir Hartono Cilandak, Jakarta Selatan.

Pada perlombaan menembak kali ini dilaksanakan dua kali perlombaan dengan materi menembak eksekutif Slow Fire dan Rapid Fire jarak 20 meter. Usai dilaksanakan menembak eksekutif hasil pada 10 besar nilai tertinggi akan dipertandingkan lagi dengan materi menembak Duel Falling Plate

Pada nomor eksekutif tampil sebagai Juara I adalah Danyonmarhanlan III Jakarta Mayor Marinir Daniel Rudi Siswanto dengan total nilai 196, Juara II Danyonif 6 Marinir Letkol Marinir Rismanto Manurung dengan nilai 194 dan Juara III adalah Sahli C Bidang Menejemen Kormar Kolonel Marinir Kurniawan dengan total nilai 191. Selanjutnya pada nomor menembak plat atau Duel Falling Plate keluar sebagai pemenang adalah Danyonmarhanlan III Jakarta Mayor Marinir Daniel Rudi Siswanto.

Selain sebagai ajang perlombaan kegiatan ini juga menjadi ajang silaturahmi para Perwira Pasmar 1 dan Mako Kormar sekaligus menguji kemampuan menembak bagi prajurit Korps Marinir. Lebih lanjut melalui acara ini diharapkan dapat meningkatkan keterampilan serta ketangkasan prajurit Korps Marinir dalam hal menembak dengan perkenaan maksimal.

Rangkaian acara perlombaan diakhiri pemberian hadiah masing-masing nomor perlombaan. Pada nomor eksekutif, 10 besar nilai tertinggi mendapat hadiah uang tunai dan pada nomor Duel Falling Plate mendapatkan hadiah satu ekor kambing. Hadiah pada masing-masing nomor diberikan oleh Wadan Kormar Brigjen TNI (Mar) Suherlan, S.E., M.M., M.Sc., CHRMP., yang juga hadir menyaksikan kegiatan tersebut.

Related posts