SBB PW. Pembukaan kegiatan perlombaan Bola kaki antar RT oleh Dandim 1513/SBB Letkol Inf Rudolf G Paulus selaku ketua RT dusun Loun dalam rangka menyongsong HUT R1 ke-78 Tahun 2023.
Penyelenggaraan perlombaan bola kaki antar RT dusun Loun di lapangan sepak bola Dusun Loun, Desa Eti, Kec Seram Barat, Kab Seram Bagian Barat.selasa 08/08/2023
Hadir dalam acara pembukaan
Dandim 1513 / SBB Letkol Inf Rudolf G Paulus didampingi Kasdim 1513 / SBB Mayor Inf Bambang Tetuko beserta perwira staf dan para Danramil jajaran kodim 1513/ SBB, Kepala Dusun Loun Bpk Rahman Rumbouw,
Kepala Pemuda Dusun Loun Bpk Muli Ebu, Sek Dusun Loun La Arwa dan anggota Kodim 1513 / SBB sebanyak 100 orang bersama masyarakat Dusun Loun sebanyak 150 orang
Perlombaan bola kaki ini terdapat enam tim atau klub khusus dari masing masing RT yang ada di dusun Loun.
Sambutan Dandim 1513 / SBB: menyampaikan kami disini sebagai RT Baru yakni RT 6 Dari Dusun Loun dan kami bersyukur bisa bergabung atau menjadi bagian dari Dusu Loun
pertandingan ini bukan untuk mencari medali maupun piala tetapi pertandingan ini untuk menjalin silaturahmi antara RT di dusun Loun. ucapnya
Mulanya kepala Dusun tidak mengijinkan permainan sepak bola karena beberapa hal termasuk keamanan kata Dandim
“Dandim menambahkan”Akhirnya dari hasil musyawara kami dengan kepala Dusun tetap di laksanakan saja dengan kawalan Provost dan anggota kodim lainya.
karena ini bukan untuk merebut piala tetapi ini merupakan permainan untuk menyambut hari kemerdekaan Republik indonesia yang ke 78 Tahun.untuk itu kami ucapkan Selamat Bertanding dan tetap menjaga stabilitas keamanan selama pertandingan pesan Dandim.. @dy