Rayakan Hari Raya Idul Adha 1444 Hijriah, Polres Pulang Pisau Sembelih 9 Ekor Sapi dan 3 Ekor Kambing Qurban

 

Pulang Pisau – Pada perayaan Hari Raya Idul Adha 1444 H tahun ini, Polres Pulang Pisau, Polda Kalteng, menyembelih 9 ekor sapi dan 3 ekor kambing. Kegiatan penyembelihan hewan kurban dilakukan di halaman samping Mapolres Pulang Pisau. Kamis (29/06/2023) Pagi.

Personil Polres Pulang Pisau dibantu petugas penyembelihan melaksanakan Pemotongan Hewan Kurban kemudian di potong, dikuliti, dibersihkan dan ditimbang perkilonya kemudian di kemas rapi untuk dibagikan kepada Personil Polres Pulang Pisau dan Masyarakat yang sudah didata.

Kapolres Pulang Pisau AKBP Mada Ramadita, S.I.K., mengatakan bahwa penyembelihan hewan kurban yang dilakukan oleh Polres Pulang Pisau pada Idul Adha tahun ini dapat memberikan manfaat kepada sesama dan terutama bagi masyarakat.

“Semoga dengan kegiatan Kurban ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat dan dapat membantu dalam merayakan hari raya Idul Adha dengan penuh sukacita,” ucap Kapolres.

“Dengan perayaan Idul Adha dan Penyembelihan Hewan Kurban, semoga Polri khususnya personel Polres Pulang Pisau dapat memaknai arti indahnya berbagi kepada sesama sehingga meningkatkan Iman dan taqwa kehadirat Allah SWT,” harapnya. (Humasrespulpis)

Related posts