(Sidoarjo). Dalam rangka mengantisipasi perkembangan situasi terkait pandemi Covid-19, Asops Danpasmar 2 Letkol Marinir Bakti Dasasasi Penanggungan dan Asrena Danpasmar 2 Letkol Marinir M. Rizal melaksanakan kunjungan kerja ke Kantor Bupati Sidoarjo. Rabu (27/05/2020).
Pada saat kunjungan kerja tersebut, Asops dan Asrena Danpasmar 2 di dampingi oleh Paban Opslat Letkol Marinir Widarta Kusuma dan Pabandya Ops Mayor Marinir Yalesesa M.S diterima oleh Wakil Bupati Sidoarjo H. Nur Ahmad Syaifudin, S.H di dampingi oleh kepala BPBD Sidoarjo bapak Dwijo Prawiro di Pendopo Kabupaten.
Dalam kesempatan tersebut, Asops Danpasmar 2 menyampaikan maksud kedatangannya, selain untuk silaturahmi, juga menyampaikan bahwa Pasmar 2 beserta Jajarannya siap membantu Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 di Kab. Sidoarjo, baik berupa Satgas Penanganan Medis, Satgas Dukungan, maupun Satgas Pengamanan.
Pasmar 2 Korps Marinir bermarkas di Gedangan Sidoarjo, sebagai prajurit TNI tentunya paham dengan perkembangan situasi, dan kondisi masyarakat saat ini yang sedang merasakan dampak dari pandemi Covid-19, sehingga perlu memberikan masukan kepada pemerintah daerah dalam hal ini Kabupaten Sidoarjo, demi kepentingan masyarakat secara umum, khususnya warga Sidoarjo.