(Surabaya) PW,- Komandan Batalyon Komunikasi dan Elektronika 2 Marinir (Danyonkomlek 2 Mar) Letkol Marinir Mohammad Wawan Abidin., M.Tr.Opsla memberikan arahan kepada personel yang akan melaksanakan Satgasmar Pamtas dan Satgasmar Ambalat di Lobby Yonkomlek 2 Mar Kesatrian Marinir, Soetedi Senaputra, Karangpilang, Surabaya, Jawa Timur. Jumat (23/06/2023).
Pada kesempatan tersebut Danyonkomlek 2 Marinir menyampaikan pesan , agar selalu meningkatkan keimanan sehingga tidak mudah terpengaruh dengan hal- hal negatif selama berada di medan penugasan, hindari pelanggaran hukum, bertindaklah sesuai prosedur dan pahami tugas pokok masing-masing personel serta tetap menjaga komunikasi yang baik dengan masyarakat sekitar.
“Jaga nama baik individu, Satuan dan Korps Marinir dimanapun kalian bertugas, waspada dan terus waspada, hindari tindakan melanggar hukum yang dapat merugikan diri sendiri, keluarga maupun kesatuan,” pesan pungkasnya.
Warta Bhuana Yudha