Lanal Banyuwangi Gembleng Tim Reaksi Cepat BPBD Jember

Pangkalan TNI AL (Lanal) Banyuwangi menggembleng dan melaksanakan pelatihan tanggap bencana keterampilan dasar pertolongan di air atau water rescue kepada personel Tim Reaksi Cepat (TRC) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Jember untuk meningkatkan keterampilan dan kemampuan yang dilaksanakan di Lanal Banyuwangi Jl. Raya Situbondo No. 54 Ketapang Banyuwangi, (15/06/2023).

Kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Kepala BPBD Kabupaten Jember Drs. Sigit Akbari, M.Si dengan didampingi Danlanal Banyuwangi Letkol Laut (P) Indra Nusha R, latihan dilaksanakan mulai tanggal 12 Juni 2023 hingga 15 Juni 2023.

Untuk latihan difokuskan pada teknik pertolongan diperairan atau water rescue yang meliputi teori dan praktek ketangkasan berenang dengan berbagai macam gaya renang diantarannya water trappen, lompat paku, teknik berenang membawa korban, mengapung berkelompok atau hadle, selam dasar, motoris, Bantuan Hidup Dasar (BHD), pertolongan pada korban tenggelam pakai alat dan tanpa alat serta evakuasi medis.

Kegiatan water rescue ini dilatih oleh Prajurit Lanal Banyuwangi yang dipimpin oleh Paspotmar Lanal Banyuwangi Kapten Laut (KH) Rianto, S.H., sedangkan untuk meningkatkan wawasan kebangsaan peserta pelatihan diberikan pembekalan tentang materi bela negara.

Diakhir acara penutupan, Danlanal Banyuwangi menyematkan brevet Assoasiation of Diving School (ADS) dan menyerahkan sertifikat water rescue kepada para peserta latihan. Dalam sambutannya Danlanal Banyuwangi menyampaikan ucapan terima kasih kepada BPBD Kabupaten Jember yang telah mempercayakan kepada Lanal Banyuwangi untuk memberikan pembekalan kepada TRC BPBD Jember yang sesuai dengan domain dilaut yakni bagaimana cara penyelamatan korban bila terjadi laka di laut.

Lebih lanjut bahwa materi yang sudah diberikan atau disajikan oleh pelatih diharapkan kepada para peserta dapat ditularkan kepada yang belum mengikuti pelatihan dan bisa diaplikasikan seandainya dilapangan atau didaerah terjadi musibah atau bencana.

Selanjutnya Sekretaris BPBD Kabupaten Jember Heru Widagdo, S.P., M.Si, mewakili Kepala BPBD Jember menyampaikan ucapan terima kasih kepada Danlanal Banyuwangi beserta para pelatih yang telah memberikan bekal untuk meningkatkan pengetahuan tentang water rescue kepada anggotanya, sehingga ilmu yang di dapatkan tentunya bisa bermanfaat dan dapat diaplikasikan dalam melaksanakan tugas sesuai dengan slogan yaitu cepat, tepat dan menyentuh rakyat selain itu juga dapat untuk meningkatkan kemampuan dan menumbuhkan rasa kedisiplinan serta membangkitkan ketertiban.

Related posts