(Jakarta). Kepala Staf Angkatan Laut (KASAL) Laksamana TNI Muhammad Ali, S.E., M.M., M.Tr.Opsla., dalam rangka apel khusus memberikan penghargaan kepada Prajurit TNI Angkatan Laut Berprestasi yang berlangsung di Lapangan Apel Denma Mabesal, Cilangkap, Jakarta, Rabu (31/05/2023).
Pemberian apresiasi dan penghargaan kepada Lettu Mar Mukhlis Prajurit Resimen Kavaleri 2 Marinir, berprestasi dalam ajang kejuaraan Sea Games Ke 32 Tahun 2023 di International Church of Christ (ICOC), Hall Phnom Penh Kamboja, sebagai pelatih Tim Nasional Wushu Indonesia yang berhasil meraih 6 Medali Emas, 6 Medali Perak dan 2 Medali Perunggu bagi Kontingen Indonesia.
Sebelum mengawali karirnya sebagai seorang pelatih, Lettu Mar Mukhlis adalah seorang atlet Nasional Wushu Indonesia dari tahun 2009-2012 dengan menorehkan prestasi Medali Emas di arena Sea Games 2011, Medali Emas Kejurnas karate 2011 dan juara invitasi di China tahun 2011.
Di tempat terpisah, Danmenkav 2 Marinir Kolonel Mar Muhammad Rizal, S.E., M.M. sangat mengapresiasi atas keberhasilan yang diraih Lettu Mar Mukhlis dan mengucapkan rasa syukur dan berterima kasih kepada Bapak Kasal dan Dankormar yang telah memberikan apresiasi dan penghargaan kepada pelatih dan atlet yang sudah berjuang mengharumkan nama Korps Marinir TNI AL.