Cegah Demam Berdarah, Denmako Pasmar 1 Laksanakan Fogging

Jakarta, PW: TNI AL, Pasmar 1, Selasa (30/05/2023). Dalam upaya pencegahan penularan penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD), Detasemen Markas Komando (Denmako) Pasmar 1 melaksanakan Fogging di seluruh area dan ruangan-ruangan dan sekitar Kesatrian Marinir Baroto Sardadi Marunda, Jakarta Utara.

Kegiatan penyemprotan atau Fogging ini menjadi salah satu metode yang sering digunakan dalam pemberantasan sarang nyamuk DBD, Fogging atau pengasapan dalam dosis tertentu bertujuan memberantas nyamuk dewasa, atau yang sudah bisa terbang berpindah.

“Selain pencegahan dengan cara fogging saya juga berharap kepada seluruh prajurit Denmako Pasmar 1 agar lebih peduli lagi dengan kebersihan lingkungan, baik di rumah maupun lingkungan sekitar tempat kerja,” ujar Dandenma Pasmar 1 Letkol Marinir Rudi Sutisna, M.Tr.Opsla.

Kegiatan Fogging ini diinisiasi oleh Balai Pengobatan Pasmar 1 guna mencegah terjadinya penyakit Demam Berdarah di lingkungan Denmako Pasmar 1.

Related posts