Yonranratfib 2 Mar Laksanakan Gelar BTP Jelang Latihan Armada Jaya XLI dan Latgab TNI TA. 2023

(Surabaya). Kesiapan Batalyon Kendaraan Pendarat Amfibi 2 Marinir (Yonranratfib 2 Mar) dalam melaksanakan gelar Batalyon Tim Pendarat (BTP) oleh Asops Danpasmar 2 Kolonel Marinir Arip Supriyadi dilaksanakan di dua tempat yaitu Lapangan Hitam, Kesatrian Marinir Sutedi Senaputra, Karangpilang, Surabaya dan Garase Ranpur, Kesatrian Marinir Soepraptono, Ujung, Surabaya. Rabu (17/05/2023).

Pada kegiatan gelar BTP yang berkomposisi sesuai orgas kekuatan, Yonranratfib 2 Mar menyiapkan ratusan personel dan puluhan kendaraan tempur amfibi yang difungsikan dalam rangka Latihan Armada Jaya XLI dan Latgab TNI Tahun 2023.

Sebelumnya Komandan Yonranratfib 2 Mar Letkol Marinir Aloysius Yogandhi Nugroho, M.Tr.Opsla, menyampaikan, dengan dilaksanakannya gelar BTP ini, bertujuan untuk memastikan dan meyakinkan pimpinan atas tanggung jawab Satuan dalam membina dan menyiapkan kemampuan unsur-unsur kendaraan pendarat amfibi mendukung pelaksanakan tugas Pokok Satuan.

Untuk itu, “Tunjukkan kepada pimpinan bahwa Satuan kita merupakan Satuan yang selalu siap mengemban tugas setiap saat dengan terus menjaga dan meningkatkan kesiapan tempur, baik prajurit maupun material tempur yang kita miliki”, pungkasnya.

Related posts