Lanal Banyuwangi Kolaborasi Bersama Jajaran TNI dan Masyarakat Laksanakan TMMD Ke-116

 

Prajurit Pangkalan TNI AL (Lanal) Banyuwangi berkolaborasi bersama jajaran TNI dan masyarakat setempat melaksanakan kerja bakti pemasangan paving dan pembangunan Pos Kamling yang merupakan salah satu Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-116 di Kabupaten Bondowoso, (13/05/2023).

Kegiatan TMMD Ke-116 yang telah dibuka langsung oleh Bupati Bondowoso, KH. Salwa Arifin pada Rabu tanggal 10 Mei 2023 kemarin dihadiri oleh Dandim 0822 Letkol Arm Suhendra Chipta, Kadispotdirga Lanud Abdul Rahman Saleh Kolonel Tek Chaeruman, Kasiter Rem 083/Bdj Letkol Inf Simon Mangampa, Wakapolres Bondowoso Kompol Joes Indra Lana, S.H., M.A., Danlanal Banyuwangi yang diwakili Danposal Panarukan Letda Laut (S) Nur Hasan, Danyonkav 3/Serbu Diwakili Letda Hariyanto serta PJU Kabupaten Situbondo.

Adapun perbaikan infrastruktur TMMD kali ini dilakukan pada pengerjaan perbaikan jalan lingkungan, rekonstruksi jaringan jalan, pavingisasi jalan, pembuatan penahan bahu jalan, pembangunan fasilitas umum diantaranya Pos Kamling dan MCK (Mandi Cuci Kakus) serta pembangunan Rumah Tidak Layak Huni (Rutilahu). Sementara pembangunan non fisik berupa suntik inseminasi buatan pada hewan ternak, kolam ternak ikan, pemberian buku, bangku sekolah dan masih banyak lagi bantuan non fisik lainnya.

Dalam keterangannya, Lettu Laut (P) Alex Hamid Rusli Tawainella selaku Danton TMMD Lanal Banyuwangi, mengatakan pada kegiatan TMMD tersebut Prajurit Lanal Banyuwangi mendapatkan pembagian sektor di Dusun Timur Gunung untuk membangun Poskamling 4 sebanyak 1 unit, Pavingisasi dengan volume sepanjang 120 M x 2,3 M dan Bedah Rumah Rutilahu (Rumah Tidak Layak Huni) sebanyak 5 rumah.

“Harapannya semoga dalam jangka waktu 1 bulan ini pembangunan TMMD ke-116 Tahun 2023 sudah selesai semua sehingga hasilnya dapat dipergunakan oleh masyarakat setempat,” Ungkap Danton TMMD Lanal Banyuwangi.

Jajaran TNI yang terlibat dalam TMMD di Kabupaten Bondowoso diantaranya Kodim 0822 Bondowoso, Yon Armed 8/UY, Yon Kav 3, Yon Zipur, Lanal Banyuwangi dan Lanud Abdul Rahman Saleh Malang.

Related posts