Bentuk Generasi Muda yang Hebat, Babinsa koramil 1502-04/Geser Berikan Materi Wasbang Kepada siswa siswi

 

SBT PW. Babinsa koramil 1502 – 04/Geser Kodim 1502/Masohi Serka Liberatus Ratuanik mengisi kegiatan belajar mengajar dengan materi wawasan kebangsaan di SMP Negeri 19 SBT yang bertepat di Desa Rumoy Kec. Teor Kab. SBT.

Serka Liberatus Ratuanik Mengatakan bahwa pemberian materi Wawasan Kebangsaan bagi Siswa-siswi SMP Negeri 19 SBT ini bertujuan untuk memberikan Wawasan Ilmu dan Kedisiplinan bagi mereka, materi ini harus diberikan kepada para generasi muda penerus bangsa. “Sehingga rasa cinta tanah air dan jiwa patriotisme tertanam sejak dini., dengan harapan bangsa Indonesia kedepan akan menjadi bangsa yang maju, bermartabat dan tidak mudah terpecah belah”, tegasnya.

Siswa Siswi yang ikut serta dalam kegiatan ini sekitar 30 orang , Setelah mereka diberikan materi Wasbang dan Bela negara para siswa dan siswi ini diberikan materi praktik pendisiplinan berupa materi dasar PBB (Peraturan Baris Berbaris).. @/red

Related posts