TNI AL, TARAKAN, 6 Maret 2023 – Isra’ Miraj merupakan perjalanan spiritual yang dilakukan oleh Nabi Muhammad SAW, dari masjidil haram hingga masjidil mintaha. Pangkalan Utama TNI AL (Lantamal) XIII Tarakan melaksanakan peringatan Isra’ Miraj 1444 H/ 2023 M yang dihadiri langsung oleh Komandan Lantamal XIII Laksamana Pertama TNI Deni Herman, S.T., M.A.P., M. Tr.Opsla., CHRMP., CFrA. didampingi Ibu Ketua Korcab XIII DJA II Ny. Santi Deni di Masjid Al-Furqon Mako Lantamal XIII, JI. Sei Ngingitan, Kel Mamburungan, Kec. Tarakan Timur, Kota Tarakan. Senin (06/03).
Dengan mengusung tema “Shalat Membentuk Karakter Patriot NKRI Yang Tangauh”, kegiatan ini diawali dengan pembacaan ayat suci Al Quran dan Saritilawah dilanjutkan sambutan Danlantamal XIII yang menyampaikan bahwa organisasi ini membutuhkan karakter patriotik yang dibentuk dari seorang beriman yang taat ibadah, manajemen organisasi juga harus pro aktif mendorong terlaksananya ibadah ini. Sesuai dengan tema yang diangkat, menegakkan ibadah sholat dalam sendi-sendi berdinas dan berorganisasi menjadikan karakter yang dibentuk dari ibadah sholat benar-benar dibutuhkan untuk membentuk patriot yang militan mengawal NKRI.
Usai sambutannya, Danlantamal XIII dan Ibu Ketua Korcab XIII DJA II berkesempatan untuk menyerahkan zakat dari Unit Pengumpulan Zakat TNI AL kepada Ny. Patma,i/d, Alm. Serka Suparno Ny. Laksmi Hidayati,i/d Alm. Kopka Mairu
Diakhir kegiatan dilanjutkan dengan ceramah agama dan pembacaan doa yang dibawakan oleh Ustadz Drs. KH. Abdul Samad, Lc., M.Pd.I. Beliau merupakan Ketua PCNU Kota Tarakan.
Tutut hadir dalam kegiatan Isra’ Miraj, Wadan Lantamal XIII, Para Asisten Danlantamal XIII, Para Kasatker Lantamal XIII, prajurit dan PNS Mako Lantamal XIII, Yonmarhanlan XIII, Pomal Lantamal XIII, RSAL llyas Tarakan serta Ibu-ibu Jalasenastri Korcab XIII DJA II.