TNI AL, Kormar (Sidoarjo) PW : Dalam rangka mengasah kemampuan bela diri, prajurit Batalyon Infanteri 3 Marinir melaksanakan latihan Karate di Kelas Lapangan Yonif 3 Marinir Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur. Rabu (15/02/2023).
Dalam latihan bela diri Karate tersebut difokuskan dalam gerakan “KOMITE” (pertarungan Jarak Dekat), seperti gerakan pukulan, tendangan dan tangkisan, latihan tersebut bertujuan untuk melatih reflek dan kecepatan gerakan, sehingga menambah rasa percaya diri dan meningkatkan mental prajurit Yonif 3 Marinir.
Komandan Batalyon Infanteri 3 Marinir Letkol Marinir Mintarjo, S.H., M.Tr.Opsla menyampaikan bahwa latihan beladiri karate tersebut merupakan kegiatan pembinaan Satuan yang wajib dilaksanakan oleh seluruh prajurit secara bertahap, bertingkat dan berkelanjutan sehingga kemampuan prajurit akan terus meningkat.
“Laksanakan latihan dengan sungguh-sungguh dan gembira, ikuti instruksi pelatih dan tetap utamakan faktor keamanan dan keselamatan,” pungkasnya.