Jelang Tahun Baru, Yonkomlek 2 Marinir Memanfaatkan Hasil Ketahanan Pangan Untuk Syukuran Dan Doa Bersama Akhir Tahun.

(Surabaya) PW,- TNI AL, Kormar, Jumat 30 Desember 2022. Dalam rangka menyambut Tahun Baru 2023, segenap prajurit Batalyon Komunikasi dan Elektronika 2 Marinir (Yonkomlek 2 Mar) memanjatkan doa akhir Tahun 2022 di Masjid Al – Ikhlas Yonkomlek 2 Mar,di  Kesatrian Marinir Soetedi Senaputra, Karang Pilang, Surabaya.

Doa bersama yang diikuti seluruh anggota yang beragama muslim tersebut dilaksanakan sebagai ungkapan rasa syukur karena telah diberi kesehatan, kelancaran dan keberkahan di tahun 2022, serta memanjatkan do’a semoga tahun 2023 mendatang Yonkomlek 2 Mar diberikan kemudahan dan kesuksesan untuk menjalani segala tugas kedepannya, kegiatan berjalan dengan penuh kesederhanaan, berbekal hasil panen di ladang ketahanan pangan Yonkomlek 2 Mar, para prajurit menikmati bersama setelah melaksanakan doa bersama.

Komandan Batalyon Komunikasi dan Elektronika 2 Marinir (Danyonkomlek 2 Mar) Letkol Mar Mohammad Wawan Abidin M.Tr.Opsla., berkata bahwa “agar seluruh anggota Yonkomlek 2 Mar tetap kompak, dan menjadi lebih baik dari sebelumnya sehingga dapat melaksanakan segala tugas dengan lebih maksimal.”

Warta Bhuana Yudha.

Related posts