BARABAI-PW:Personel gabungan TNI-Polri dari Kodim 1002/HST dan Polres HST sebanyak 20 orang melaksanakan pengamanan Kegiatan Ibadah Natal Anak Sekolah Hari Minggu Jemaat Kristen Protestan di Gereja Kalimantan Evangelis EPHATA Desa Labuhan RT. 002 RW. 001 Kecamatan Batang Alai Selatan Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) Kalimantan Selatan. Selasa (20/12) sore
Ibadah Natal dipimpin oleh Pendeta Herma Meiolani, S.Th yang dihadiri sekitar 100 orang Jemaat,
Pada kesempatan tersebut Pendeta Herma Meiolani, S.Th membacakan Khotbah Natal dengan tema “Maka Pulanglah Mereka ke Negerinya Melalui Jalan Lain”. (Matius 2:12)
Sementara itu Plh. Pasiopsdim 1002/HST Kapten Inf Subhan mengatakan bahwa kegiatan pengamanan ibadah umat Nasrani ini sudah menjadi komitmen bersama TNI-Polri dalam memberikan rasa aman dan nyaman bagi umat Nasrani yang sedang menjalankan ibadah natal 2022 dan pengamanan tahun baru 2023.”ucapnya
“Kami juga menghimbau kepada warga masyarakat agar saling menjaga situasi yang sudah kondusif ini agar tetap damai hingga saudara kita yang beragama Nasrani menjalan ibadah dengan tenang dan nyaman,”pungkasnya.(red/mask95).