(Surabaya) PW : Dalam rangka manjaga dan meningkatkan kemampuan dasar, prajurit Batalyon Infanteri 1 Marinir melaksanakan latihan bersama Water Trappen di kolam renang Prajurit KKO Usman Harun Karangpilang, Surabaya, Jawa Timur. Jumat (30/09/2022).
Sebelum melaksanakan Water Trappen, terlebih dahuli dilaksanakan pengecekan personel, dilanjutkan dengan penyampaian teori dan teknis serta teknik dalam melaksanakan Water Trappen tanpa berpindah tempat.
Komandan Batalyon Infanteri 1 Marinir Letkol Marinir Akhmad Kharis Mukhyiddin, S.A.P., M.Tr. Opsla menyampaikan bahwa teknik mengapung di air atau Water Trappen tersebut dilakukan untuk menunjang penugasan pasukan pendarat Korps Marinir pada saat melaksanakan tugas infiltrasi di daerah perairan serta untuk mempertahankan posisi agar tidak tenggelam apabila berada di dalam air.
“Laksanakan latihan dengan penuh semangat, utamakan faktor keselamatan dan keamanan selama melaksanakan kegiatan,” tegasnya.
Disampaikan juga kegiatan tersebut selaras dengan perintah harian Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono tentang membangun Sumber Daya Manusia yang unggul dan profesional, serta tangguh dalam menghadapi segala ancaman.