Polsek Maliku Tertibkan Aturan Prokes Dengan Baik Selama Pandemi Covid-19

Pulang Pisau – mencegah meluasnya penyebaran covid – 19 Personel Polsek Maliku, Polres Pulang Pisau, Polda Kalteng, gencar laksanakan himbauan kepada warga masyarakat terkait penerapan prokes serta program Vaksinasi dosis lengkap sebagai upaya penanggulangan wabah virus Covid-19, Kamis (01/09/2022) Siang

Pada kegiatan ini Personel Polsek Maliku menghimbau agar gunakan masker dengan benar saat melakukan aktivitas diluar rumah, lebih baik mencegah daripada mengobati himbau Personel Polsek Maliku kepada warga masyarakat, selanjutny bagi warga yang belum mendapat vaksinasi dosis ketiga dapat melapor ke Pemdes ataupun datang langsung ke Puskesmas guna mendapat vaksinasi sesuai dengan tahapannya

Kapolres Pulang Pisau, AKBP Kurniawan Hartono, S.I.K., melalui Kapolsek Maliku Ipda Laaser Kristovor, S.H., menyampaikan, hal yang harus kita ingat bersama selalu adalah menghindari menyentuh mata, hidung, dan mulut dengan tangan yang tidak bersih yang mungkin terkontaminasi droplet yang mengandung virus

“Ikuti dan patuhi Prokes dengan baik, agar kita terhindar dari penularan virus Covid – 19, semoga dengan kepatuhan kita terhadap penerapan prokes, pandemi Covid-19 dapat segera berakhir”, tutup Kapolsek Maliku Ipda Laaser Kristovor, S.H.

Related posts