Satrol Lantamal XIII Laksanakan SAR Terhadap Personil Polairud Mabes Polri Yang Mengalami Kecelakaan Laut

TARAKAN – PW: Satuan Kapal Patroli (Satrol) Pangkalan Utama TNI AL XIII (Lantamal XIII) sebagai satuan pelaksana dibawah Komando Lantamal XIII Tarakan, pada hari Senin (10/08/20) melaksanakan SAR terhadap personil Polairud KP Kepodang – 5001 Mabes Polri yang mengalami kecelakaan laut saat melaksanakan patroli di perairan Juata dan Pulau Tibi, Kabupaten Tanah Tidung, Kalimantan Utara.

Adapun kronologis terjadinya kecelakaan yaitu pada hari Sabtu tanggal 8 Agustus 2020, 6 orang personil KP Kepodang-5001 melaksanakan patroli dengan menggunakan speed boat patroli bermesin 40 PK di perairan Juata dan pulau Tibi, namun karena cuaca buruk kapal mengalami musibah dan 3 orang yang dinyatakan hilang.

Mendapat laporan bahwa telah terjadi kecelakaan pada personil Polairud, Komandan Satrol Lantamal XIII Kolonel Laut (P) Desmon Hermono Kusumo memerintahkan kepada Perwira Staf Operasi (Pasops) Satrol Lantamal XIII Letkol Laut (P) Surya Ari Muryanto untuk memimpin SAR yakni mengerahkan unsur patroli Satrol, antara lain menggunakan Patkamla Sebatik, Patkamla Nunukan, Patkamla 115, Sea Raider dan Speed 40 PK Kal Bunyu untuk melaksanakan pencarian korban.

Dalam pelaksanaan SAR gabungan yang meliputi unsur Satrol Lantamal XIII, Polairud dan Basarnas, Tim SAR gabungan berhasil menemukan 1 orang korban dalam keadaan meninggal dunia atas nama Briptu Ivan. Selanjutnya, korban diserahkan kepada yang berwenang untuk proses penanganan lebih lanjut.

Related posts