Geger di Temukan Mayat Di Pantai Desa Setarap, Prajurit Posmat Muara Satui Dan Posal Sungai Danau Bergegas Aksi Evakuasi

TARAKAN – PW: Digegerkan dengan penemuan mayat dalam kondisi telungkup di Pantai Desa Setarap Kecamatan Satui Kabupaten Tanah Bumbu, Provinsi Kalimantan Selatan pada pukul 22.15 Wita, tepatnya pada posisi koordinat 3°48’3.492″ S 115°31’4.2312″ E, Prajurit Pos Pengamat TNI AL (Posmat) Muara Satui dan Pos TNI AL (Posal) Sungai Danau bergegas melaksanakan evakuasi menuju Rumah Sakit Daerah Tanah Bumbu, Sabtu (08/08/20).

Dalam kondisi sebagian organ tubuh hilang, dilaporkan bahwa sekitar pukul 21.40 Wita menerima informasi dari masyarakat tentang adanya jenazah yang ditemukan ditepi pantai Desa Setarap, Kecamatan Satui, Kabupaten Tanah Bumbu, selanjutnya personil Posmat Muara Satui Lanal Kotabaru berkoordinasi dengan Posal Sungai Danau Lanal Banjarmasin beserta instansi terkait untuk mendatangi lokasi penemuan jenazah. Tiba dilokasi, data korban belum diketahui, selanjutnya bergegas dilaksanakan evakuasi ke Rumah Sakit Daerah Tanah Bumbu menggunakan mobil ambulan yang kemudian proses lebih lanjut ditangani oleh Satpolair Res Tanah Bumbu.

Turut dalam evakuasi korban antara lain, Personil KP. XIII-1004 dan KP. XIII-1017, Personel Satpolair Res Tanbu Pos Sungai Danau, Personel Polsek Satui dan warga Masyarakat Desa Setarap.

Related posts