(Sidoarjo) PW : Dalam rangka menjalankan perintah harian Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono tentang pembangunan Sumber daya manusia yang unggul dan professional serta tangguh dalam menghadapi segala ancaman, prajurit Batalyon Infanteri 1 Marinir melaksanakan latihan sepak bola di lapangan sepak bola Brigif 2 Marinir Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur. Selasa (12/07/2022).
Dalam latihan sepak bola kali ini Prajurit Yonif 1 Marinir dilatih pasing dan pengusaan menggiring bola hingga mendekati gawang lawan, latihan dilakukan agar nantinya pemain bisa melalui halangan-halangan yang ada hingga nantinya dapat memasukkan bola tepat di gawang lawan.
Komandan Batalyon Infanteri 1 Marinir Letkol Marinir Akhmad Kharis Mukhyiddin, S.A.P., M.Tr. Opsla menyampaikan kepada seluruh atlet sepakbola agar selalu berlatih dan berlatih, untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
“Laksanakan latihan dengan sungguh-sungguh dan penuh samangat, pelajari dengan cermat untuk mendapatkan hasil yang maksimal,” tegasnya.