Danyonmarhanlan I Terima Kunjungan Silaturahmi Ketua Yayasan Fatih Indonesia

Belawan, PW: Komandan Batalyon Pertahanan Pangkalan (Danyonmarhanlan) I, Mayor Marinir Indra Fauzi Umar, menerima kunjungam silaturahmi dari Ketua Yayasan Fatih Indonesia, di Ruang VIP Mako Yonmarhanlan I Jln Serma Hanafiah No. 1 Belawan. Rabu (8/6/2022).

“Kegiatan ini merupakan respon kami menindaklanjuti perintah harian Kepala Staf TNI Angkatan Laut (KASAL) Laksamana TNI Yudo Margono S.E M.M untuk menjalin soliditas dengan segenap komponen unsur pertahanan  dan keamanan negara menuju sinergitas dalam kesemestaan, ungkap Mayor Marinir Indra Fauzi Umar.

Momentum ini juga dimanfaatkan untuk saling menguatkan sinergiatas dan solidaritas serta mempererat keakraban dan kekeluargaan antara Yonmarhanlan I dengan pihak Yayasan Fatih Indonesia. “Saya mengucapkan terimakasih kepada Ketua Yayasan Fatih Indonesia beserta rombongan yang telah meluangkan waktu berkunjung ke Mako Yonmarhanlan I. Kegiatan seperti ini sangat bernilai positif sebagai ajang silaturahmi, sehingga dapat meningkatkan sinergitas dan solidaritas antara Yonmarhanlan I dengan banyak pihak termasuk seperti Yayasan Fatih Indonesia.“ ujar Mayor Marinir Indra Fauzi Umar.

Dengan adanya kegiatan silaturahmi ini Danyonmarhanlan I berharap bias memberikan manfaat bagi kedua belah pihak. Kehadiran Yayasan Fatih  Indonesia sebelumnya sudah dimulai dengan mengajak  Siswa dan Siswi Prestige Bilingual School Medan, dibawah yayasan tersebut untuk berkunjung ke Mako Yonmarhanlan II

Danyonmarhanlan I menyambut hangat dan penuh keakraban kunjungan silaturahmi Ketua Yayasan Fatih Indonesia Bapak Surahman Sirait yang didampingi Sabar Risdadi, S.S., M.Pd. (Direktur Pendidikan Prestige Bilingual School Medan), Afrianda, SH., S.Si. (Koordinator Parents Club Prestige Bilingual School Medan), Sudarman, S.Sos., M.Pd. (Kepala Sekolah Fatih Bilingual School Banda Aceh), Dr Hendra Syahputra (Parents Fatih Bilingual School Banda Aceh, Marwajih, ST., (Kordinator Parents Club Indonesia), Herianto, S.Pd., M.Pd. (Kordinator Parents Club Fatih Bilingual School Banda Aceh) tersebut di Ruang VIP Mako Yonmarhanlan I.

Sementara itu Ketua Yayasan Fatih Indonesia yang membawahi Prestige Bilingual School Medan mengucapkan terima kasih atas sambutan Komandan Yonmarhanlan I beserta jajarannya, terutama pada saat kegiatan kunjungan para siswa dan siswi beberapa waktu yang lalu ke Mako Yonmarhanlan I “Kami sangat senang dan antusias dalam mengikuti setiap kegiatan yang disuguhkan oleh Yonmarhanlan I, semoga apa yang telah disajikan pada kegiatan saat kunjungan tersebut dapat memotivasi para siswa dan siswi Prestige Bilingual School untuk lebih giat mengikuti proses belajarnya,” tutur Ketua Yayasan Fatih Indonesia, Surahman Sirait.

Menutup pertemuan ini  Ketua Yayasan Fatih Indonesia dan Danyonmarhanlan I saling memberikan plakat dan cindera mata.

Related posts